Segera Dimulai: Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK 2024
PPPK 2024 Tahap 1 dan 2 |
klikMEDIA - Sobat semuanya Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK 2024 di umumkan hari Rabu, 30 Oktober 2024, para pendaftar akan diinformasikan mengenai hasil seleksi administrasi untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024. Pengumuman ini adalah bagian dari proses seleksi tahap I. Berikutnya seleksi tahap II direncanakan akan dibuka pada bulan November.
Tanpa Passing Grade di PPPK 2024
Untuk para pelamar yang berhasil melewati tahap administrasi, mereka tentunya akan melanjutkan ke tahap seleksi kompetensi. Untuk mengecek hasil pengumuman administrasi PPPK 2024 tahap I, pelamar harus tahu bahwa proses pendaftaran telah berlangsung sejak 1 Oktober hingga 20 Oktober 2024. Program ini diperuntukkan bagi pelamar prioritas, eks THK II, dan tenaga non-ASN yang terdaftar dalam database BKN.
Sobat pelamar dapat mengecek hasil pengumuman melalui portal SSCASN. Berikut ini adalah langkah-langkahnya:
Buka situs resmi https://sscasn.bkn.go.id.
Pilih opsi "Masuk" dan masukkan NIK serta password yang telah didaftarkan sebelumnya.
Setelah berhasil login, peserta akan melihat status kelolosan mereka dalam seleksi administrasi PPPK 2024.
Jika lulus, peserta akan menerima notifikasi: "Selamat! Anda telah lulus tahap administrasi berkas."
Setiap instansi pemerintah juga akan mengumumkan hasil administrasi. Pelamar dapat mengunduh dokumen PDF yang akan tersedia pada 1 November.
Jadwal Pelaksanaan PPPK 2024
Berikut adalah rangkuman jadwal pelaksanaan untuk kedua tahap PPPK 2024:
Tahap I:
Pengumuman Seleksi: 30 September hingga 19 Oktober 2024
Pendaftaran Seleksi: 1 sampai 20 Oktober 2024
Seleksi Administrasi: 1 hingga 29 Oktober 2024
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 30 Oktober hingga 1 November 2024
Masa Sanggah: 2 hingga 4 November 2024
Jawab Sanggah: 2 sampai 6 November 2024
Pengumuman Pasca Masa Sanggah: 5 hingga 11 November 2024
Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 15 hingga 25 November 2024
Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 2 hingga 19 Desember 2024
Tahap II:
Pengumuman Seleksi: 1 hingga 30 November 2024
Pendaftaran Seleksi: 17 November hingga 31 Desember 2024
Seleksi Administrasi: 16 Desember 2024 hingga 3 Februari 2025
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 4 hingga 18 Februari 2025
Masa Sanggah: 19 hingga 21 Februari 2025
Jawab Sanggah: 20 hingga 27 Februari 2025
Pengumuman Pasca Masa Sanggah: 22 hingga 28 Februari 2025
Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 17 April hingga 16 Mei 2025
Penting untuk Diketahui: Jadwal yang dicantumkan dengan tanda bintang merujuk pada ketentuan Permenpan RB Nomor 6 Tahun 2024. Beberapa instansi tidak akan melaksanakan seleksi kompetensi teknis tambahan, sedangkan yang lainnya akan melakukannya dengan izin dari Kemenpan RB.
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi situs resmi PPPK dan SSCASN.